METODE REHABILITASI MENTAL REMAJA DI PONPES NURUL FIRDAUS

METODE REHABILITASI MENTAL REMAJA DI PONPES NURUL FIRDAUS 

IMG20160506095251
Remaja Bermasalah Mendapatkan Pembinaan Multi Meta Kecerdasan Sinergi di Pondok Rehabilitasi Remaja Nurul Firdaus

(CIAMIS,24/05/2016)Istilah “Nurul” dan “Firdaus” adalah istilah yang berasal dari Bahasa Arab yang memiliki makna terjemahan bebas “Cahaya Surga Firdaus”. Sehingga Pondok Rehabilitasi Mental Remaja Nurul Firdaus diharapkan menjadi jalan mengembalikan mental remaja yang memiliki masalah untuk menuju Syurga Firdaus dengan cara mengamalkan Al-Qur’an, Al-Hadist, dan Al-Sunnah.

Dr. Gumilar, S.Pd.,MM., menggunakan nama “Nurul Firdaus” menjadi metode bagi program rehabilitasi pecandu narkotika, remaja nakal, dan remaja yang mengalami gangguan kejiwaan. Konsep perawatan remaja korban penyalahgunaan obat, kenakalan remaja dan remaja yang mengalami gangguan kejiwaan adalah mengembalikan orang dari perilaku yang selalu menentang kehendak Allah atau maksiat, kepada perilaku yang sesuai dengan kehendak Allah atau taat.

phobophobia
Santri Bina Mendapat Pemulihan Mental Melalui Wudu, Mandi, Ruqyah Syar’iyyah, Hypnoterapi dan Pembinaan Secara Terpadu dan Simultan.

Dari sudut pandang tasawuf orang yang sedang mabuk, yang jiwanya sedang goncang dan terganggu, sehingga diperlukan metode pemulihan. Metode Nurul Firdaus baik secara teoretis maupun praktis didasarkan pada Al-Qur’an, Hadits dan Ijtihad para ulama, Metode ini mencakup : 

  1. MANDI 

Lemahnya kesadaran Santri Bina akibat mabuk, dapat dipulihkan dengan mandi dan wudlu. Mandi dan wudlu akan mensucikan tubuh dan jiwa sehingga siap untuk kembali menghadap Allah Yang Maha Suci. Makna simbolik dari wudlu adalah: mencuci muka, mensucikan bagian tubuh yang mengekspresikan jiwa; mencuci lengan, mensucikan perbuatan; membasuh kepala, mensucikan otak yang mengendalikan seluruh aktifitas tubuh; membasuh kaki, dan mensucikan setiap langkah perbuatan dalam hidup.

2. SHOLAT 

Santri Bina yang telah di bersihkan atau disucikan melalui proses mandi dan wudlu, akan dituntun untuk melaksanakan sholat fardhu dan sunnah sesuai dengan metode Nurul Firdaus. Tuntunan pelaksanaan sholat fardhu dan sunnah sesuai dengan ajaran Islam dan kurikulum ibadah yang dibuat oleh Dr. Gumilar, S.Pd.,MM.

3. RUQYAH SYAR’IYYAH  

Ruqyah atau Rukyah (Arab: رقية; Inggris: exorcism) adalah metode  penyembuhan dengan cara membacakan sesuatu pada orang yang sakit akibat dari ‘ain (mata hasad), sengatan hewan, bisa, sihir, rasa sakit, gila, kerasukan dan gangguan jin.

Pengertian ruqyah secara terminologi adalah al-‘udzah (sebuah perlindungan) yang digunakan untuk melindungi orang yang terkena penyakit, seperti panas karena disengat binatang, kesurupan, dan yang lainnya. Ruqyah terkadang disebut pula dengan ‘azimah (azimat).

Sedangkan makna ruqyah secara etimologi syariat adalah doa dan bacaan-bacaan yang mengandung permintaan tolong dan perlindungan kepada Allah SWT untuk mencegah atau mengobati bala dan penyakit. Terkadang doa atau bacaan itu disertai dengan sebuah tiupan dari mulut ke kedua telapak tangan atau anggota tubuh orang yang meruqyah atau yang diruqyah. Tentunya ruqyah yang paling utama adalah doa dan bacaan yang bersumber dari Al-Qur`an dan As-Sunnah.

Pembagian Ruqyah: Dalam syariat Islam dikenal dua macam ruqyah, yaitu ruqyah syar’iyah dan ruqyah syirkiyah. Ruqyah syar’iyyah yaitu ruqyah yang benar menurut syariat Islam diantaranya dengan cara membacakan ayat Al-Qur’an, sebagaimana di antara nama surat Al-Fatihah adalah Ar-Ruqyah, meminta perlindungan kepada Allah, zikir dan doa dengan maksud menyembuhkan sakit. Sedangkan Ruqyah Syirkiyah adalah yang biasa dipraktekkan para dukun. Ruqyah di kalangan para dukun dikenal dengan istilah jampi-jampi atau mantra.

4. SPIRITUAL – HYPNOTIVATION (SHOT) THERAPY 

Spiritual–HypnOtivation salah satu alternatif teknik dan mindset untuk bisa meraih kesuksesan dan kebahagian hidup di dunia dan di akhirat dengan menjadikan diri sendiri sebagai motivator dan khalifah atau panglima bagi hawa nafsu diri hingga pada akhirnya berujung pada penemuan sebuah makna hidup yang terkandung visi dan misi spiritual didalamnya. Kami telah mengembangkan suatu metoda SHOT (Spiritual-HypnOtivation Therapy)  yaitu proses pengembangan diri dengan menggabungkan konsep sugesti-sugesti positif yang berspiritual melalui proses hypnosis dan hypnotherapy.

Dengan melalui program Spiritual-Hypnotivation, penanaman visi dan misi spiritual akan tertanam lebih dalam melalui teknik hypnotherapy yang akan langsung memprogram alam bawah sadar sehingga seseorang dapat termotivasi untuk meraih kesuksesan. Program ini menawarkan suatu kunci keberhasilan untuk memaksimalkan semua potensi-potensi pada dirinya menjadi seorang yang professional apapun profesinya yang berbasis spiritual. Program ini sangat cocok untuk pelajar, mahasiswa, karyawan, pelaku bisnis dan semua kalangan masyarakat yang selalu beraktivitas dan bersosialisasi dengan orang.

5. PEMBINAAN

Santri Bina ditempatkan pada Pondok Rehabilitasi Remaja Nurul Firdaus guna mengikuti program rehabilitasi sepanjang 24 jam. Kurikulum pembinaan ditetapkan oleh Dr. Gumilar, S.Pd.,MM mencakup mandi dan wudlu, shalat, dzikir, hypnotherapi, ruqyah syar’iyyah dan ibadah lainnya. Disamping kegiatan-kegiatan tersebut di atas, juga diberikan kegiatan tambahan berupa : Pelajaran baca Al-Qur’an, berdoa, tata cara ibadah, ceramah keagamaan dan olah raga. Setiap anak bina dievaluasi untuk mengetahui sejauhmana perkembangan kesehatan jasmani dan rohaninya. Evaluasi diberikan dalam bentuk wawancara atau penyuluhan oleh ustadz.

Sebagian besar Santri Bina yang sudah mengikuti program Rehabilitasi Remaja dapat dikembalikan ke lingkungan keluarganya kembali ke kehidupan normal. Semua karena mendapat Ridho Allah SWT. Alhamdulillah… Amin.***


Melayani Hypnotherapi, Hypnotis Training, Ruqyah Syar’i HubungiDr.Gumilar,S.Pd.,MM.,CH.,CHt.,pNNLP, Contact Person HP. 081323230058, PIN BB 58640EF8, atau https://drgumilar.wordpress.com/2014/01/15/hypnosis-shot-indonesia/ ***

 

Pos terkait

banner 468x60