REHABILITASI MENTAL REMAJA MELALUI TEKNIK MANDI DI SEPERTIGA AKHIR MALAM

Ponpes Nurul Firdaus:

REHABILITASI MENTAL REMAJA MELALUI TEKNIK MANDI DI SEPERTIGA AKHIR MALAM

Rehabilitasi Mental Remaja
Suasana Pegunungannya & Hamparan Sawah yang Sejuk & Dingin Membuat Tempat Ini Selalu Ramai Dikunjungi Pengunjung.

(CIAMIS,01/08/2016). Ponpes Nurul Firdaus –– demikian masyarakat lebih mengenalnya terletak di kaki bukit Gunung Syawal. Suasana pegunungannya & hamparan sawah yang sejuk serta dingin membuat tempat ini selalu ramai dikunjungi pengunjung. Beralamat di Dusun Panoongan, Desa Kertaraharja, Kec. Panumbangan, Kab. Ciamis, Jawa Barat.

Di sini, ada yang nyantri karena alasan rehabilitasi dari kecanduan narkoba, ada pula gangguan jiwa, penderita cacat mental dan lainnya. Terapi pemulihan santri bina (pasien)  adalah dengan cara ruqyah syar’iyyah dan hypnotherapy. Pasien akan mendapatkan layanan rehabilitasi mental melalui metode wudu, mandi malam, sholat, ruqyah syar’iyyah, hipnotherapy dan pembinaan mental.

Rehabilitasi Mental Remaja
Santri Bina (pasien) Mendapat Bimbingan untuk Melaksanakan Mandi di Sepertiga Akhir Malam

Santri bina (pasien) mendapat bimbingan untuk melaksanakan mandi di sepertiga akhir malam untuk merehabilitasi mental/fisik.  Hal ini dilaksanakan karena menurut beberapa ulama memberikan manfaat.

Dalam menjaga kesehatan, Rasulullah SAW mengamalkan mandi fajar yaitu mandi sekitar pukul 2-3 pagi (sebelum subuh). Kelebihan mandi sepertiga akhir malam di antaranya: (1). Tidak terkena penyakit asma; (2) Terhindar dari angkara jahat seperti sihir, baik dari jin atau manusia; (3) Tubuh badan menjadi sehat; (4) Wajah bercahaya; (5) Doanya mudah dimakbulkan Allah; (6) Wajah menjadi awet muda.

MENURUT KEDOKTERAN

Manfaat Mandi di Sepertiga Akhir Malam diantaranya:

                1. Mandi Pagi Mampu Melancarkan Peredaran Darah

Menurut hasil penelitian sebuah lembaga riset trombosit di Inggris, jika seseorang sering mandi pagi dengan air dingin, maka peredaran darahnya akan menjadi lebih lancar. Tubuh juga akan terasa lebih segar dan bugar. Hal ini tentu akan sangat berguna sebagai bekal kita untuk menjalani kegiatan sehari-hari.

2. Mandi dengan Air Dingin Meningkatkan Sel Darah Putih

Masih menurut hasil studi di Inggris, mandi dengan air dingin akan meningkatkan sel darah putih dalam tubuh. Bila sel darah putih dalam tubuh meningkat, maka daya tahan dan kemampuan tubuh dalam melawan virus pun akan semakin meningkat. Manfaat positifnya tubuh akan menjadi lebih prima dan tidak mudah sakit karena daya tahan tubuh selalu terjaga dengan baik.

3. Mandi dengan Air Dingin Bisa Menurunkan Resiko Darah Tinggi

Menurut Frederic Premji, seorang hipnoterapis dari The American Board of Hypnotherapy, mandi air dingin akan menurunkan resiko timbulnya darah tinggi, varises dan mengerasnya pembuluh darah. Hal ini disebabkan karena mandi air dingin akan melancarkan seluruh sirkulasi darah ke organ-organ tubuh.

4. Mandi dengan Air Dingin Meningkatkan Kesuburan

Mandi pagi dengan air dingin memiliki efek positif bagi kesehatan reproduksi manusia. Manfaatnya yaitu untuk meningkatkan produksi hormone testosterone pada pria dan hormone estrogen pada wanita. Akibatnya, kesuburan dan gairah seksual pun akan semakin meningkat.

5. Mandi Pagi Memperbaiki Kesehatan Jaringan Tubuh

Kebiasaan mandi pagi dengan air dingin setiap hari berdampak positif juga pada kesehatan jaringan tubuh manusia. Dengan kebiasaan ini, jaringan kulit akan semakin membaik, kulit tidak kering dan menjadi lebih kenyal. Mandi dengan air dingin juga mampu mengurangi noda dan lingkaran hitam pada bagian bawah mata. Sehingga, kesegaran wajah akan semakin terpancar. Sebaliknya bila mandi dengan air hangat, maka kulit lebih mudah keriput dan kurang kenyal. Selain itu, mandi dengan air dingin juga berdampak positif pada jaringan kuku. Kuku pun akan menjadi lebih sehat, kuat dan tidak mudah retak.

6. Mandi Pagi dengan Air Dingin dapat Membuat Rambut Lebih Sehat

Air dingin bisa menutupi kutikula rambut, sehingga mampu mengurangi kerontokan. Rambut pun akan lebih terlindungi dari kotoran-kotoran yang biasanya menempel pada kulit kepala. Dengan demikian rambut akan menjadi lebih sehat dan kuat.

7. Mandi Air Dingin Berkhasiat Meredakan Depresi

Ritual mandi pagi dengan air dingin biasa dilakukan oleh para pejuang samurai Jepang tempo dulu. Ritual ini biasa disebut misogi dalam bahasa Jepang. Kebiasaan ini bertujuan untuk membersihkan jiwa sehingga pikiran menjadi lebih tenang dan bisa menjalani hari-hari dengan penuh semangat.

Saran Khusus:

  1. Untuk mereka yang memiliki penyakit berat sebaiknya mandi dengan suhu air hangat (bukan panas) yang mendekati suhu tubuh sehingga sistem penyesuaian atau adaptasi yang sedang lemah tidak dirangsang secara paksa.
  2. Menurut para terapis, mandi lebih baik dilakukan dengan menggunakan shower daripada dengan gayung. Saat mandi dengan shower, air yang keluar dari pancuran akan memijat kulit dan tubuh. Hal itu akan menimbulkan efek pijatan yang membuat otot tegang menjadi lemas.

Jadi, jangan-ragu-ragu lagi untuk mandi pada waktu sepertiga malam, selain itu akan mendorong kita untuk mengerjakan shalat malam. InsyaAllah.***


Melayani Hypnotherapi, Hypnotis Training, Ruqyah Syar’iyyah, & Konsultasi Bisnis Hubungi: Dr.Gumilar,S.Pd.,MM.,CH.,CHt.,pNNLP, Contact Person HP. 081323230058, PIN BB 58640EF8.

Pos terkait

banner 468x60