TANDA TERKENA GENDAM || Ruqyah Syari’yyah

TANDA TERKENA GENDAM || Ruqyah Syari’yyah

Dr. Gumilar, S.Pd.,MM.,CH.,CHt.,pNNLP

(CIAMIS, 15/03/2022). Menurut Kamus Besar Bahasa Indnesia (KBBI) gendam adalah Mantra atau guna-guna yang dapat membuat orang menjadi terpesona.

Gendam adalah sebuah fenomena membuat orang lain masuk ke dalam kondisi tidak sadar baik dengan mantra ataupun dengan ucapan secara paksa.

Praktik gendam biasanya dilakukan lewat paksaan atau intimidasi ke pikiran bawah sadar untuk melakukan hal yang diperintahkan.

Berikut beberapa ciri orang yang terkena Gendam sbb.:

1. Merasa selalu gelisah secara terus- menerus.

Stress atau tekanan dalam kehidupan memang bisa menjadi salah satu penyebab kegelisahan. Namun jika rasa gelisah tersebut ada tanpa ada penyebabnya serta tidak mau hilang maka ada kemungkinan sudah terkena gendam.
Rasa gelisah ini bisa disebabkan karena pengaruh bisikan Khodam yang dikirimkan pelaku gendam. Bisikan ini akan semakin kuat jika pikiran dan hati dalam keadaan kosong.

2. Hati terasa sedih setiap waktu.

Seseorang yang memiliki ilmu gendam tidak hanya mampu memanipulasi pikiran manusia tetapi juga dapat membuat seseorang kehilangan daya pikirnya.
Pikiran orang yang terkena gendam akan dipaksa fokus kepada hal-hal yang diinginkan pelaku. Paksaan ini yang membuat perasaan terasa sedih dan tersiksa. Orang yang terkena gendam, tidak bisa mengontrol dirinya sendiri dan mengendalikan hasrat keinginannya.

3. Menutup diri dari pergaulan.

Orang yang diduga terkena gendam akan merasa tidak nyaman jika berada di samping orang banyak apalagi keramaian. Dia selalu ingin menyepi serta memiliki perasaan ingin keluar dari pergaulan sangatlah besar dan target lebih senang untuk mengurung diri di kamar untuk menjauh dari keramaian.

4. Insomnia.

Sulit untuk tidur merupakan salah satu ciri seseorang terkena ilmu gendam. Gangguan tidur membuat tubuh menjadi lemah yang akan menyebabkan kualitas hidup semakin menurun.
Pikiran orang yang terkena gendam biasanya berisi ketakutan dan kekhawatiran yang berlebihan. Selain insomnia, orang yang terpengaruh gendam sering terbangun tanpa sebab yang jelas terutama di malam saat ia tidur.

5. Tidak bisa menjalani hidup secara normal.

Orang yang terkena gendam yang didasarkan pada ilmu hitam, akan membuat penderita susah menjalani kehidupan secara normal. Orang tersebut tidak memunyai nafsu makan, tidak bisa tertawa riang, bahkan malas untuk beraktivitas yang bisa membuat dirinya bahagia.

Tidak semua tanda tersebut di atas ciri terkena gendam, mungkin menderita gangguan kejiwaan. Hubungi dokter spesialis kejiwaan terdekat.

Jika salah satu keluarga anda memiliki ciri tersebut dan diduga kuat kena gendam, segeralah bawa kepada orang yang ahli Ryqyah Syar’iyyah terdekat dalam bidang tersebut untuk mendapatkan terapi dan disembuhkan.

Ponpes Nurul Firdaus melayani rehabilitasi mental. InformasiHP. : 081323230058.

**

Pos terkait

banner 468x60